Blog ini berisi tentang dunia pendidikan berupa organisasi pramuka yang berada dibawah naungan MTs Negeri 9 Jember ==> OFFICIAL LATSANPRADA SCOUT || LATSANPRADA Kepanjangan dari (Latskar Tsanawiyah Negeri Pramuka Jl Panjaitan No 2) || Gugus Depan Jember 024.087 - 024.088 Pangkalan MTs Negeri 9 Jember || Alamat Jl Panjaitan No 2 Desa Wonorejo Kencong - Jember

Arah Mata Angin || Geraka Pramuka Latsanpada||Pramuka Kencong Pramuka Jember

Salam Pramuka!!!
Bagaimana kabar kakak - kakak semua?.Tentu baik baik saja kan.pada kali ini kita akan membahas tentang arah mata nagin.Apakah kakak - kakak sudah tau arah mata angin itu apa?.kalau kakak -kakak belum tahu silahkan baca sampai habis ya penjelasannya kalau kakak - kakak yang sudah tahu arah mata angin belm tentu kakak - kakak tahu.Siapa penemu arah mata angin dan Dimana arah mata angin digunakan.  






Sejarah


   Sekitar tahun 1877, William Thomson, orang berkebangsaan Inggris membuat kompas yang dapat diterima oleh semua negara. Ia memperbaiki kekurangan-kekurangan yang timbul dari penyimpangan magnetik karena meningkatnya penggunaan besi dalam kapal. Akhirnya, arah mata angin (kompas) pun semakin berkembang dari masa ke masa dengan berbagai macam bentuk, seperti kompas analog, kompas digital, dan lain-lain.

Sejarah Nama-Nama Arah Mata Angin Di Indonesia : 
  • Tahukah Anda mengapa kita menyebut utara dengan kata utara dan selatan untuk arah yang sebaliknya?
    Utara berasal dari kata serupa di bahasa Sansekerta. Kita menjiplak saja, karena memang tak ada salahnya. Tapi arah utara dulu juga disebut dengan kata 'laut' karena di era Sriwijaya, dari Palembang ke utara berarti ke laut.Barat pun berasal dari kata serupa di bahasa Sansekerta. Kita sudah nyaman dengan kata serapan. Timur, anehnya diserap dari bahasa Melayu. Tak tahulah kenapa. Selatan juga berasal dari bahasa Melayu, namun dari era setelah pusat Sriwijaya berpindah ke Malaka. Dari Malaka, arah sebaliknya dari utara adalah menuju Selat Malaka. Tidak aneh kalau arah ini lalu disebut selatan.
  • Bagaimana dengan arah antaranya?

Timur laut dan barat laut adalah peninggalan era Sriwijaya Palembang lagi. Antara timur dan utara sudah jelas asal-usulnya: timur+laut(utara). Begitupun antara barat dan utara: barat+laut(utara).Meskipun demikian, ada juga alternatif akar kalimat yang lain. Barat laut bisa merujuk arah yang harus dituju dari Malaka untuk menuju lautan Samudera India. Sementara itu, usai lewat Singapura dari arah Malaka, timur laut adalah arah yang harus dituju untuk menuju Laut Cina Selatan.Untuk menjelaskan barat daya, kita harus kembali ke Palembang di era Sriwijaya. Waktu itu, lawan kata laut (utara) adalah daya yang berarti daratan yang ada di arah selatan. Jelas sudah, antara barat dan selatan dirujuk dengan barat daya.

  • Nama Mata Angin Di Indonesia

     Seharusnya pun antara timur dan selatan kita sebut dengan timur daya, tapi entah kenapa justru kita punya kata tenggara. Sampai di sini artikel Jennifer Lindsay di Tempo tersebut tidak lagi memuaskan.Satu hipotesis yang ia ajukan adalah tenggara berasal dari kata bahasa Jawa tengger, yang berarti luas. Tapi ini kurang meyakinkan sih menurut saya.Tetapi saya tetap suka dengan artikelnya yang membuat saya juga tahu bahwa asal-usul kata orientasi adalah orient yang berarti timur.Ini karena dulu di zaman pertengahan, arah atas untuk peta adalah arah timur. Orientasi, mencari arah, sama juga dengan mencari arah timur.
Back to Menu ↑


Pengertian

Mata angin merupakan panduan yang digunakan untuk menentukan arah. Umum digunakan dalam navigasi, kompas dan peta.
Back to Menu ↑



Nama Nama Arah Mata Angin

Berikut ini nama -nama arah mata angin
NoIndonesiaSingkatanInggrisSIngkatanSudut
1TimurTEastE90
2Timur MenenggaraTMEast SoutheastESE112.5
3TenggaraTGSoutheastS135
4Selatan MenenggaraTMSouth SoutheastSSE157.5
5SelatanSSouthS180
6Selatan Barat DayaSBDSouth SouthwestSSW202.5
7Barat DayaBDSouthwestSW225
8Barat Barat DayaBBDWest SouthwestWSW247.5
9BaratBWestW270
10Barat Barat LautBBLWest NorthwestWNW292.5
11
Barat LautBLNorthwestNW315
12Utara Barat LautUBLNorth NorthwestNNW337.5
13UtaraUNorthN0 atau 360
14Utara Timur LautUTLNorth NortheastNNE022.5
15Timur LautTLNortheastNE45
16Timur Timur LautTTLEast NortheastENE67.5
Back to Menu ↑

Manfaat 

  • Mata angin memberikan pengetahuan pada seseorang mengenai suatu lokasi yang akan di tuju karena terdapat pedoman arah yang sudah tentu.
  • Membantu perjalanan seseorang dalam menentukan arah, terlebih ketika menjelajah alam bebas agar tak sesat.
  • Khusus untuk umat muslim, mata angin ini memiliki peran yang besar, yakni sebagai penunjuk arah kiblat guna melaksanakan salat.
  • Untuk para nelayan, kegunaan arah mata angin ini mampu di gunakan sebagai patokan untuk menentukan lokasi serta waktu berlayar secara tepat agar memperoleh hasil tangkapan yang banyak.
  • Dalam bidang dirgantara, adanya arah mata angin ini mampu membantu sang pilot untuk mengarahkan pesawat menuju lokasi secara benar dan tepat.
  • Untuk kehidupan sehari-hari, mata angin ini juga bisa di gunakan guna mendeteksi atau memprediksi cuaca yang akan terjadi.
  • Dan masih banyak manfaat mempelajari arah mata angin lainnya dalam kehidupan ini.
Back to Menu ↑


Cara Penerapannya

Untuk menentukan arah mata angin, tentu bisa di lakukan dengan sangat mudah, terutama jika menggunakan kompas. Namun bagaimana jika kakak - kakak  melakukan perjalanan bebas tapi tak memiliki kompas?  Ada cara mudahnya lho, ini dia tipsnya:
  • Memperhatikan Arah Matahari
       Jika kakak - kakak sedang melakukan perjalanan dan tak tahu arah, maka bisa menggunakan arah matahari. Nah, matahari terbit dari arah timur dan tenggelam ke arah barat. Dengan patokan inilah, tentu kakak - kakak bisa mengetahui mana arah barat dan mana arah timur sesuai dengan pergerakan matahari.Lalu bagaimana untuk arah utara dan selatan? Caranya sangat mudah. Ketika kakak - kakak telah memahami mana arah timur (matahari terbit) dan mana arah barat (matahari tenggelam), coba posisikan diri untuk menghadap ke arah matahari terbenam (barat). Nah, sebelah kanan kakak - kakak adalah arah selatan, sedangkan sebelah kiri adalah arah utara. Sangat mudah bukan?
  • Menggunakan Bayangan Tongkat/Kayu
        Berbeda dengan melihat pergerakan matahari, selain itu kakak - kakak juga bisa mengetahui arah menggunakan tongkat atau kayu dengan bantuan sinar matahari, yakni memperhatikan bayangan dari tongkat.Cara mudahnya yakni:
  1. Pertama, persiapkan tongkat yang berukuran 60 cm-150 cm, lalu tancapkan pada tanah dengan posisi tegak lurus.
  2. Kemudian tandai ujung bayangan pertama tongkat tersebut, menggunakan benda bebas, misalnya batu.
  3. Lalu, tunggu sekitar 10-15 menit, maka lihat perubahan bayangan tongkat. Dan tandai kembali ujung perubahan bayangan tersebut menggunakan batu lainnya.
  4. Untuk memastikan kembali arah yang benar, coba tunggu lagi selama 15 menit dan lihat bayangan tongkat serta tandai menggunakan batu kembali.
  5. Terakhir, coba hubungkan ujung bayangan tongkat yang telah di hasilkan tersebut dengan cara menarik garis lurus. Perlu di ketahui, bahwa bayangan tongkat ini berlawanan dengan arah matahari, maka kakak - kakak bisa menentukan mana arah barat dan timur. Untuk titit awal, adalah arah barat, sedangkan titik berikutnya adalah arah timur.
  • Memperhatikan Arah Kuburan Orang Islam
     Kuburan orang islam bisa menentukan arah? Ya, tanpa ilmu astronomi atau keahlian khusus, hanya dengan memperhatikan kuburan orang islam kakak - kakak bisa menentukan arah secara tepat. Bagaimana caranya?.Perlu di ketahui, bahwa setiap kuburan orang islam, pasti melintang dari utara ke selatan. Yakni bagian nisan adalah utara, sedangkan bagian bawah adalah arah selatan. Mengapa demikian? Sebab orang yang meninggal akan di hadapkan ke kiblat atau arah timur. Secara tak langsung, maka Anda juga bisa menentukan mana arah barat dan mana arah timur bukan?

  • Membuat Kompas Sederhana
      Ketika kakak - kakak sedang menjelajah  di alam bebas dan lupa tak membawa kompas, maka bisa membuatnya sendiri secara sederhana. Bahkan ini bisa di gunakan dimana pun dan kapan pun sesuai kebutuhan.Akan tetapi, untuk membuat kompas ini memang memerlukan beberapa alat penunjang, seperti jarum, gabus atau sedotan atau juga benda lainnya yang bisa mengapung, dan wadah untuk menampung air. Untuk langkah-langkahnya yakni:
  1. Pertama, gosoklah jarum pada suatu permukaan yang kering, guna memperoleh gaya magnetik.
  2. Kemudian, letakkan jarum pada gabus, lalu apungkan di atas air yang telah di sediakan dalam wadah.
  3. Nah, sekarang cobalah perhatikan ujung arah jarum tersebut. Maka Anda bisa mengetahui mana arah utara dan selatan.
Back to Menu ↑

Kesimpulan

Bisa disimpulkan bahwa arah mata angin sangat penting bagi kehidupan di dunia ini.dengan ini kakak kakak jangan lupa untuk belajar arah mata angin
Back to Menu ↑

Subscribe to receive free email updates: